Hubungi Kami | Tentang Kami | Disclaimer

Minggu, 24 Februari 2013

Setelah Tersangka, Gubernur Riau Tetap Bekerja Seperti Biasa

Chairul Riski
CEKAU.COM-Bagian Protokol Gubernur Riau (Gubri) membantah terkait adanya pemberitaan media yang menyebutkan Gubernur Riau HM Rusli Zainal MP, kini jarang berada di Provinsi Riau. Hal ini terungkap, ketika satu media lokal menuliskan, bahwa sejak Gubri ditetapkan sebagai tersangka kasus Suap PON Riau ke-18, orang nomor satu di Riau itu, kini jarang di Riau. Bahkan, ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan belakangan ini, sehingga informasi disampaikan dinilai kurang tepat.

Kasubag Protokol, Said Iwa meluruskan pemberitaan media tersebut, bahwa pihaknya ingin meluruskan informasi yang berkembang di media lokal di Riau. Bahkan, dirinya tidak pernah menyebutkan Gubri jarang di Riau. "Saya ingin meluruskan informasi yang berkembang di media. Saya tidak pernah menyebutkan gubri jarang di Riau. Saya, hanya mengatakan beberapa agenda yang dilaksanakan di Jakarta,'' tuturnya, seperti dirilis ke cekau.com.

Dijelaskan Said, bahwa dirinya mengaku ada wartawan yang mencoba mengkonfirmasi untuk mempertanyakan agenda Gubernur Riau. Namun, informasi yang disampaikan disalah artikan dengan kata protokol mengakui Gubernur Riau jarang di Pekanbaru. "Ya, saya ditanya protapnya dan saya menyampaikan agenda Gubri tersebut. Bukan mengatakan Gubri jarang di Riau. Itu 'kan sudah menyalah,'' tuturnya dan mengaku merasa dirugikan dengan konfirmasi yang disampaikannya wartawan tersebut.

Selain itu, dirinya mengatakan, bahwa informasi yang disampaikannya adalah Gubri menghadiri pengukuhan Sekretariat Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) di Jakarta, belumlama ini. Pertemuan tersebut, Gubri menghadiri kapasitasnya sebagai Wakil Presiden DMDI.

Ini juga diutarakan Kepala Biro Humas Setdaprov Riau, Chairul Riski, bahwa Juru Bicara Pemprov Riau, Gubernur Riau memang memiliki beberapa agenda pemerintahan di Jakarta. Namun, dia menegaskan, Gubri juga sempat melaksanakan beberapa kegiatan di Pekanbaru, seperti menerima audiensi Pimpinan BI Perwakilan Riau dikediamannya dan beberapa aktivitas lainnya.

"Jadi tidak benar jika Gubri jarang berada di Pekanbaru. Ini yang harus diklarifikasikan, agar tidak berkembang informasi yang salah,'' imbuhnya.*


0 komentar:

Posting Komentar

Prev Post Next Post Home