Hubungi Kami | Tentang Kami | Disclaimer

Minggu, 03 Februari 2013

Mambang Mit Calon Gubri Tersandung Musdalub Demokrat

Mambang Mit Cagubri 2013

CEKAU.COM-Mambang Mit calon gubernur Riau (Cagubri) akhirnya sedikit bernafas lega. Pasalnya, sebuah rencana Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) yang bakal melengserkan dirinya dari kursi Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Riau, batal dilakukan. Ini terjadi saat Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum membantah rencana melengserkan Mambang Mit melalui Musdalub usai acara Silaturahmi Daerah (Silatda) Partai Demokrat Riau di Pekanbaru.

Anas malah menyebut seluruh pengurus DPC dan kader yang hadir tetap kompak dan solid. "Memang saya telah mendengar dan membaca di media massa tetang rencana musdalub dengan mengatasnamakan DPC-DPC di Riau saat Silatda ini digelar. Tapi di sini, saya tegaskan tidak ada musdalub. Acara di sini biasa-biasa saja," tegasnya. 

Ketika menyampai sambutannya saat membuka Silatda Partai Demokrat Riau, Anas meminta kader-kader Demokrat di Riau tetap solid dan menjaga keutuhan partai. "Besarnya partai bergantung pada seberapa kuat konsolidasi di partai itu. Malah konsolidasi yang kuat dapat diketahui dari seberapa solid dan kompak kader-kader dalam menjaga keutuhan dan persatuan di internal partai," lanjutnya. 

Tapi, apakah rasa lega Mambang ini sirna? Anas justru menyebutkan bahwa tak ada partai yang mampu memenangkan pemilu tanpa persatuan di internal partai, ditambah perjuangan yang keras merebut hati pemilih. "Kader di legislatif sangat berperan mendongkrak keberhasilan partai di 2014," terangnya. 

Kinerja kader di legislatif menjadi cermin, tambanya, seberapa besar keberpihakan partai pada rakyat. "Tak ada lagi waktu untuk santai dan tiduran. Rakyat takkan memilih partai dan politisi yang jauh dari rakyat. Karena itu, semua kader harus turun mendengarkan aspirasi rakyat," papar Anas.  

Dalam Pemilu Legilatif nanti, kata Anas, Partai Demokrat akan menseleksi semua bakal calon anggota legislatif yang diusungnya. "Salah satunya, tidak boleh terlibat narkoba," tegas Anas. 

Lalu, kualitas kader itu juga menjadi patokan. Kader yang tidak mengakar di masyarakat bakal dibuang. "Kita hanya mencalonkan kader-kader yang mau turun dan berkerja untuk memakmurkan rakyat," katanya. 

Anas juga menyinggung dua Pilkada di Riau di tahun 2013 ini, yakni Pilkada Provinsi Riau dan Pilkada Kabupaten Indragiri Hilir. Katanya, keberhasilan memenangkan Pilkada Provinsi Riau dan Pilkada Kabupaten Inhil menjadi modal yang besar bagi Partai Demokrat untuk memenangkan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014 di Provinsi Riau. 

Seusai membuka Silatda, Anas didamping Mambang Mit melakukan penanaman pohon di Pasar Panam. Anas menyambut baik kegiatan ini. “Salah satu penyebab banjir di Jakarta karena minimnya pohon di sana,” kata Anas.

Anas meminta seluruh kader Demokrat agar penanaman pohon ini dilakukan di seluruh wilayan di Riau. "Mari kita jadikan gerakan menanam ini sebagai kegiatan yang terus menerus di seluruh daerah, terutama di Riau ini," katanya. 

Sementara Mambang Mit mengatakan dirinya tetap berkeyakinan bahwa partai Demokrat ini berbeda dengan partai lain. Pasalnya, partai ini tetap solid hingga kini. Mesti ada riak, namun masih sebatas aspirasi yang terdengar dari DPC. Namun yang terpenting, sebagai ayah, saya tentu mengedepankan khalayak ramai, melalui agenda yang telah disusun di partai demokrat ini. Untuk itu kegiatan ini merupakan program kerja dari DPD Demokrat Riau yang langsung menyentuh masyarakat langsung.

“Aspirasi yang anda dengar dari DPC itu biasa. Inilah aspirasi dalam berdemokrasi di Partai Demokrat ini. Yang terpenting adalah aspirasi rakyat, yang saat ini sudah merupakan agenda partai, termasuk penanaman bibit pohon sebanyak 2.000 bibit dari berbagai macam jenis yang ditanam di daerah ini," terang Mambang yang memiliki slogan Ayah MM ini.. 

Mambang juga bersyukur karena selama dirinya menjabat sebagai Wakil Gubernur Riau, tak pernah ada bencana besar yang melanda Riau. “Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai momentum untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat,” tutupnya.*


0 komentar:

Posting Komentar

Prev Post Next Post Home