CEKAU.COM - Jerit tangis mendadak pecah di gedung asrama perempuan, sekitar pukul 01.00 WIB. Ternyata puluhan mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Al Insyirah Pekanbaru, Riau, Jumat (14/10) dinihari, tiba-tiba kesurupan secara massal. Mereka histeris hingga tak sadarkan diri.
Sejumlah mahasiswa dan pihak sekolah berusaha menenangkan mahasiswa yang kesurupan dengan membacakan ayat suci Al Quran. Namun usaha ini sia-sia. Malah, puluhan mahasiswa kesurupan semakin bertambah satu-satu. Kejadian ini terjadi saat listrik mati tiba-tiba. Karena tak ada akal lagi, akhirnya dengan cepat pihak sekolah mendatangkan sejumlah kyai. Tujuan cuma satu, agar sejumlah mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Al Insyirah Pekanbaru itu segera disembuhkan.
Setelah memakan waktu agak lama, sejumlah kyai itu akhirnya datang jua. Mesti agak lambat, namun usaha kyia saat mengobati mahasiswa itu berhasil juga. Butuh waktu dua jam lebih para kyia mengobati yang lagi kesurupan.
Belum diketahui penyebab pasti kesurupan massal itu yang telah terjadi selama dua hari belakangan. Namun, dari pihak sekolah melakukan antisipasi agar kesurupan massal itu tidak terjadi lagi, yaitu dengan mengosongkan salah satu gedung asrama perempuan tersebut.*
0 komentar:
Posting Komentar