Hubungi Kami | Tentang Kami | Disclaimer

Sabtu, 07 Januari 2012

Kemenkominfo Dukung PON Riau Lewat TI dan Promosi

CEKAU.COM-Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI menyatakan keseriusan memberikan dukungan membantu kesuksesan pelaksanaan PON ke-18 di Riau pada September 2012 mendatang.


Keseriusan ini dibuktikan melalui jaringan internet Media Center, perangkat komputer, publikasi cetak dan elektronik, serta penggunaan sementara 50 mobil pelayanan internet kecamatan (MPLIK).

Ini diungkapkan langsung Drs Sadjan, Direktur Pengelolaan Media Publik Ditjen Infokom Publik, dalam pertemuan dengan Tim PB PON di Gedung Kemenkominfo, Jakarta, pada Jumat (6/1) pagi kemarin.

Sadjan juga didampingi Kasubdit Media Online, Hipolitus Layanan, menyampaikan ini kepada Tim PB PON diwakili Ketua Harian, Dr H Syamsurizal MM terdiri dari Sayed Alwi, Dian Syahrial (Bidang Teknologi Informasi/ TI), Mastar Mahad dan Ridar Hendri, Bidang PPM/ Humas.

Menurut Sadjan, pihaknya dapat saja mengkoordinasikan pihak terkait serta mengalokasikan dana untuk kesuksesan PON XVIII, terutama bidang TI, Promosi dan Pemasaran, serta PPM/ Humas.

Sedangkan bidang TI, pihaknya dapat mendorong para operator telekomunikasi untuk mengalokasikan bandwith memadai demi kelancaran akses data dan visual melalui internet di pusat-pusat pertandingan ke media center dan masyarakat.

Kominfo juga dapat membantu peralatan untuk kelengkapan Media Center sekaligus SDM pengelolanya secara gratis ke PB PON. Selain itu mereka juga sanggup mendukung publikasi melalui media luar ruang dan media massa.

Saat ini pihak Kominfo juga sudah mengalokasikan bantuan berupa 50 unit MPLEK yang dapat digunakan sementara untuk menyukseskan layanan Media Center PON 2012 maupun ISG 2013.*


0 komentar:

Posting Komentar

Prev Post Next Post Home